Tanda Bahaya Infeksi Pada Tali Pusar Bayi

Ketahui apa saja tanda bahaya infeks pada tali pusar bayi baru lahir disini

written by : MAKUKU - 15 Jan 2024

Viewed : 59 times  Read duration : Page Views : 279 times

Saat ini, masih banyak orang tua yang belum memahami tanda bahaya pada tali pusar bayi. Bahkan di Indonesia sendiri percaya dengan mitos, seperti penggunaan antiseptik, alkohol, pengolesan minyak herbal di atas tali pusar, bahkan meletakkan koin agar bentuknya ideal. Padahal hal tersebut tidak perlu dilakukan dalam merawat tali pusar bayi dan justru bisa memicu infeksi pada tali pusar bayi.

Lalu, bagaimana cara orang tua mengetahui tanda bahaya pada tali pusar bayi yang terinfeksi? Yuk, simak beberapa informasi berikut:

Penyebab Infeksi Tali Pusat Pada Bayi

Penyebab utama terjadinya infeksi tali pusat bayi (omphalitis) adalah paparan bakteri. Selain kurangnya menjaga kebersihan pada tali pusat bayi, bayi baru lahir dengan kondisi tertentu juga lebih rentan mengalami omphalitis. Ini ditandai dengan bengkakan pada lingkaran tali pusat bayi yang terlihat menggembung saat tali pusat bayi belum mengering.

Tanda Bahaya Infeksi Tali Pusat Bayi

Tali pusar bayi memiliki akses langsung ke aliran darah, sehingga infeksi ringan pun bisa menjadi serius dan cepat menyebar. Ketika infeksi sudah mencapai tahap sepsis, yaitu penyebaran melalui aliran darah, dapat mengakibatkan penyakit yang serius, bahkan mengancam jiwa, organ, dan jaringan tubuh. Berikut ini tanda tali pusat mengalami infeksi meliputi:

  1. Memiliki warna merah, bengkak, hangat, atau lilit lembut di sekitar tali pusar.
  2. Nanah berwarna kuning kehijauan mengalir dari kulit di sekitar tali pusar.
  3. Tali pusar bau tidak sedap di sekitar tali pusar.
  4. Suhu tubuh yang naik, demam.
  5. Bayi menjadi tantrum atau tidak nyaman.

Cara Mengatasi Masalah Tali Pusat Bayi

Namun, tak perlu khawatir, karena setiap penyakit memiliki perawatannya. Beberapa cara merawat tali pusar bayi yang infeksi berikut ini bisa moms coba dirumah:

Menjaga kebersihan

Perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), adalah salah satu kunci untuk menjaga kebersihan dan kesehatan dalam melakukan perawatan bayi. Pastikan tangan moms dalam keadaan bersih sudah cuci tangan apabila mau membersihkan tali pusar bayi. 

Gunakan produk yang aman

Pilihlah produk yang baik dan aman khususnya untuk buah hati tercinta mulai dari pemilihan obat, lotions, minyak oles, ataupun cream untuk kebutuhan perawatan bayi yang direkomendasikan oleh dokter agar penyembuhan lebih maksimal.

Menjaga kesehatan tali pusat artinya membersihkan kulit sekitar tali pusar agar tetap bersih dan tidak membawa kuman atau bakteri yang dapat menyebabkan infeksi tali pusar. Pastikan moms memilih produk bayi dengan kandungan yang aman ya.

Pastikan tali pusat selalu kering

Selalu perhatikan apabila di area sekitar tali pusar, mengalami basah, lembab, ataupun terlihat ada cairan lebih baik  mengelap menggunakan kain/tisu yang lembut dengan perlahan. Selain itu, moms bisa menempatkan bayi di tempat yang tidak lembab atau kering. Serta perhatikan saat memandikan si kecil, jika tali pusat belum lepas sebaiknya jangan merendam badan bayi agar tali pusat tidak basah.

Hindari membubuhkan apapun

Dalam perawatan tali pusar bayi, sebaiknya tidak dilakukan untuk menambahkan pemberian bedak ataupun yang berkaitan dengan perawatan kulit bayi selain untuk pengobatan yang disarankan dokter.

Perhatikan penggunaan popok

Pemilihan popok juga tidak asal ya moms, sebaiknya memilih yang cocok dan aman untuk bayi baru lahir untuk digunakan seperti MAKUKU SAP Diapers. Popok MAKUKU ukuran NB khusus newborn memiliki fitur untuk membantu menjaga perawatan tali pusar bayi.

MAKUKU SAP Diapers: Solusi Perawatan Tali Pusar Bayi

Banyak produk menawarkan klaim sebagai yang terbaik, namun perlu dilihat dari fungsinya. MAKUKU SAP Diapers memiliki fitur belly button U-Shape  yang berbentuk U pada bagian depan popok untuk melindungi tali pusar bayi dari gesekan dengan popok. Sehingga memudahkan mommy, tidak perlu lagi menggunting bagian depan popok. 

Dengan adanya fitur ini, akan membantu tali pusar bayi cepat kering. Fitur ini bisa moms dapatkan pada varian MAKUKU SAP Diapers Pro Care, MAKUKU SAP Diapers Slim, MAKUKU SAP Diapers Slim Care, MAKUKU SAP Diapers Comfort, dan MAKUKU SAP Diapers Comfort Fit. 

MAKUKU juga mendapatkan penghargaan sebagai "Popok pertama di Indonesia dengan fitur belly button U-Shape khusus newborn" dari Tras n Co dan Info Brand. Selain itu, popok anti gumpal MAKUKU ini memiliki permukaan tipis dan cepat menyerap berkat teknologi Super Absorbent Polymer (SAP). Serta membuat popok lebih cepat kering dan mengurangi risiko ruam popok. 

Kesimpulan

Dengan mengetahui tanda tali pusar mengalami infeksi, moms bisa mengambil langkah pencegahan dan penanganan yang tepat dalam menjaga kesehatan tali pusar selama belum lepas. Jadi, sudah nggak khawatir lagi kan moms merawat tali pusar si kecil? Untuk perawatan tali pusat yang optimal ingat MAKUKU ya yang selalu memberikan perlindungan dan kenyamanan anak. (VIO/MKK)

talipusat

tipsmerawattalipusatbayi

Komen


250

READ ANOTHER POPULAR ARTICLE

Lihat semua >
HARUS BACA
10 Tanda Tanda Hamil yang Umumnya Sering Terjadi

Gejala umum yang biasa dirasakan wanita hamil adalah mual, muntah, dan sensitif terhadap bau tertentu. Simak 10 tanda tanda hamil yang sering terjadi

MAKUKU
2023-04-05 16:44:27
0 Comment
HARUS BACA
Kenali Tanda-Tanda Hamil yang Tidak Disadari

Selain mual dan juga muntah-muntah, ternyata ada beberapa tanda-tanda hamil yang tidak disadari namun sering kali muncul. Yuk ketahui untuk tanda yang lainnya.

MAKUKU
2022-12-06 13:19:42
0 Comment

READ ANOTHER LATEST ARTICLE

Lihat semua >
HARUS BACA
5 Cara Mengatasi Kulit Bayi Kering dan Kasar

Kulit Bayi Kering & Kasar? Jangan Panik! Simak Tips Ampuh Ini! Temukan solusi alami dan aman untuk mengatasi kulit kering dan kasar pada bayi.

MAKUKU
2024-04-19 14:04:08
0 Comment
HARUS BACA
4 Makanan Penyebab Ruam Popok yang Wajib Moms Tahu

Jika ruam popok pada si Kecil tidak hilang, mungkin disebabkan oleh makanan yang dikonsumsi. Temukan informasi mengenai makanan penyebab ruam popok di sini

MAKUKU
2024-02-16 14:29:50
0 Comment