Kenali Berbagai Bintik Merah Pada Kulit Bayi dan Penyebabnya

Kenali Berbagai Bintik Merah Pada Kulit Bayi dan Penyebabnya

written by : MAKUKU - 22 Des 2022

Viewed : 1336 times  Read duration : Page Views : 3744 times

Bayi sangat rentan terserang berbagai penyakit seperti salah satunya yaitu iritasi yang menyebabkan bintik merah pada kulit bayi. Hal tersebut biasanya terjadi karena beberapa hal seperti faktor cuaca dan alergi pada sesuatu. Munculnya bintik merah sering membuat gatal dan bayi merasa tidak nyaman. 

Akibat munculnya bintik merah pada kulit bayi membuat hampir seluruh ibu akan khawatir karena bayinya yang sering menangis karena gatal dan merasakan sakit pada bagian iritasi. Lalu sebenarnya apa yang menyebabkan bintik merah tersebut muncul dan bagaimana cara untuk mengobatinya? Berikut ini penjelasannya. 

1. Alergi 
Anda tentu sudah mengetahui bahwa bayi sangat rentan mengalami alergi. Maka dari itu, akibat alergi tersebut akan muncul bintik merah sebagai respon adanya alergi yang muncul. Alergi pada bayi dapat disebabkan oleh beberapa hal seperti cuaca, makanan tertentu, atau penggunaan produk tertentu yang tidak cocok digunakan oleh bayi. 

Untuk mengobati alergi pada bayi, Anda dapat mengompres menggunakan air dingin pada bagian alergi yang muncul berupa bintik merah. Anda dapat menggunakan handuk yang lembut untuk mengompres alergi. Jika alergi tidak kunjung sembuh, disarankan bagi Anda untuk segera memeriksakannya ke dokter. 

2. Biang Keringat 
Bayi rentan terkena biang keringat. Biang keringat sendiri berupa bintik merah yang muncul di beberapa area. Biasanya biang keringat juga disertai dengan rasa gatal. Biang keringat terjadi akibat beberapa hal seperti contohnya yaitu cuaca yang cukup panas dan penggunaan baju yang terlalu tebal. 

Untuk meredakan biang keringat pada bayi, Anda dapat memakaikan pakaian yang tipis pada bayi. Selain itu, gunakan bedak khusus bayi untuk meredakan gatal yang muncul akibat biang keringat. Agar bintik merah pada kulit bayi cepat hilang, Anda juga dapat mengoleskan salep khusus bayi. 

3. Jerawat Bayi 
Tidak hanya orang dewasa saja, bayi juga rentan muncul jerawat di tubuhnya. Jerawat bayi muncul karena adanya penumpukan kelenjar minyak pada tubuh. Pada sebagian kondisi, jerawat bayi umum terjadi dan tidak menjadi masalah besar. Sebab dalam beberapa hari kedepan jerawat akan hilang dengan sendirinya. 

Namun Anda dapat juga mengatasi jerawat pada kulit bayi dengan memberinya bedak khusus bayi. Jangan pernah memencet jerawat tersebut. Untuk membersihkannya, Anda hanya cukup mengusapnya pelan agar jerawat tidak pecah sebab jika pecah akan menimbulkan perih pada bayi. Namun jika jerawat tak kunjung sembuh dalam waktu lama, Anda perlu memeriksakannya ke dokter untuk pengecekan lebih lanjut. 

Hal Yang Perlu Dilakukan Untuk Mengobati Bintik Merah Pada Kulit Bayi 

Bagi sebagian orang tua akan khawatir ketika tahu bayi kesakitan dan gatal. Hal tersebut tentu akan membuat Anda melakukan berbagai cara untuk mengobati dan membuat bayi tidak kesakitan. Untuk itu berikut ini beberapa hal yang perlu dilakukan agar bintik merah pada kulit bayi cepat sembuh dan mencegahnya muncul. 

  • Hindari pemakaian pakaian yang ketat 
  • Gunakan pakaian bayi yang halus dan nyaman digunakan 
  • Hindari makanan yang dapat menimbulkan alergi 
  • Ganti pakaian dan popok bayi secara rutin 
  • Memandikan bayi dengan bersih dan sering 
  • Jangan menggaruk bagian bintik merah bayi 
  • Bersihkan dan sterilkan peralatan bayi secara rutin 

Itulah beberapa hal mengenai bintik merah pada kulit bayi. Banyak hal yang memang menyebabkan bintik merah muncul pada bayi khususnya penggunaan popok yang salah. Untuk itu pastikan Anda menggunakan MAKUKU SAP Diapers Pro Care. Dengan permukaan skin friendly berstruktur hexagonal dengan bentuk 3D yang lebih menonjol, sehingga mengurangi kontak popok dan kulit untuk mengurangi iritasi pada pantat si kecil. (m2m)

BintikMerahPadaKulitBayi

Komen


250

READ ANOTHER POPULAR ARTICLE

Lihat semua >
GAYA HIDUP
Ruam Popok: Gejala dan Pengobatan yang Harus Anda Ketahui

Ruam popok dapat membuat kulit bayi menjadi merah, melepuh, kering, dan bersisik. Kenali jenis ruam popok pada bayi dan cara mengatasinya di artikel ini

MAKUKU
2022-11-22 15:44:02
0 Comment
GAYA HIDUP
10 Rekomendasi Tempat Bermain Anak di Jakarta

Ada banyak tempat bermain anak di Jakarta yang menawarkan konsep bermain sambil belajar. Yuk, Ketahui Disini.

MAKUKU
2023-09-29 21:59:42
0 Comment

READ ANOTHER LATEST ARTICLE

Lihat semua >
GAYA HIDUP
10 Tempat Wisata Anak di Bandung yang Asyik dan Seru

Liburan seru di Bandung bersama si kecil? Bandung punya banyak pilihan wisata anak yang seru. Cek 10 tempat wisata anak 2024 yang asik dan seru

MAKUKU
2024-12-19 08:51:30
0 Comment
GAYA HIDUP
8 Sifat yang Diturunkan Ibu ke Anak, Apa Saja?

Ikatan ibu dan anak itu spesial. Ternyata, banyak sifat ibu yang diturunkan ke anaknya. Yuk, ungkap 8 sifat unik yang bisa diwarisi!

MAKUKU
2024-10-09 10:05:37
0 Comment