Momen penantian kelahiran si kecil menjadi salah satu hal yang membuat semua orang bahagia, terutama bagi si Bunda yang melahirkan. Anda juga pasti akan merasakan kebahagiaan yang sama, apalagi jika hal ini dialami oleh teman dekat dan kerabat. Nah, makanya memberi hadiah atau kado untuk menyambutnya adalah hal yang tak salah jika ingin dilakukan.
Namun, ada beberapa hal yang mesti Anda lakukan sebelum menghadiahi teman yang baru saja melahirkan atau sedang membesarkan bayinya. Anda perlu memberikan kado yang sesuai dengan beberapa hal dan jangan asal-asalan saat memilih kado yang akan diberikan.
Cara mudahnya adalah dengan melihat dari usia dan jenis kelamin si bayi. Jika ternyata si bayi adalah perempuan, apa sih hadiah yang cocok?
6 Rekomendasi Kado untuk Bayi Perempuan Baru Lahir
Nah, Anda tidak perlu bingung, ini rekomendasi ide kado untuk bayi perempuan yang bisa Anda berikan kepada teman Anda yang baru saja melahirkan jagoan kecil.
Pakaian Bayi
Hadiah berupa pakaian bayi bisa menjadi pilihan tepat untuk Anda berikan sebagai kado. Setiap baju, celana, atau pakaian lainnya akan sangat bermanfaat untuk bayi yang baru lahir terlepas dari jenis kelaminnya.
Cara memilih pakaian sebagai hadiah sebenarnya tak repot untuk dilakukan. Pertama, Anda harus memilih pakaian yang tepat untuk bayi perempuan untuk dibungkus sebagai hadiah, misalnya baju, celana, atau satu stel pakaian. Untuk bayi perempuan, sebaiknya hadiahi teman anda dengan motif dan warna menarik seperti pink, ungu, dan warna lainnya.
Tips lainnya adalah karena bayi cenderung tumbuh lebih cepat, maka memberikan kado pakaian dengan memilih ukuran yang sedikit lebih besar dapat membuat pakaian tersebut lebih lama dan awet saat digunakan.
Alas Kaki
Alternatif lain jika Anda merasa bahwa hadiah pakaian sudah terlalu mainstream, Anda dapat memberikan hadiah berupa sepasang sepatu tentunya dilengkapi dengan kaos kaki lucu untuk bayi perempuan yang baru lahir. Kedua jenis kado ini dapat bermanfaat untuk menjaga kaki si kecil tetap hangat sehingga tidak akan membuatnya merengek saat sedang digendong.
Tipsnya adalah pilih kaos kaki yang memiliki bahan dasar empur, lentur, tidak bikin gerah, dan yang paling penting tidak menyebabkan luka gesekan yang dapat melukai kulit si kecil. Untuk sepatu, pilihlah sepatu berkualitas yang disesuaikan dengan ukuran kaki demi kenyamanan. Jangan sampai lupa juga untuk memilih motif dan warna, yaitu motif bunga dengan warna cerah atau yang lainnya
Stroller
Stroller bisa menjadi pilihan tepat untuk dihadiahkan kepada teman Anda sebagai kado untuk bayi perempuan dari teman Anda. Ada banyak pilihan jenis stroller yang bertebaran di e-commerce yang bisa Anda beli. Tak perlu membeli yang paling mahal, yang paling penting belilah dari penjual yang sudah berkualitas dan terpercaya.
Sebagai saran, belilah dan berikan stroller dengan warna cerah dan motif bunga atau feminim lainnya. Sebagai tambahan, anda bisa memilih dan membelikan stroller dengan mainan atau gemerincing serta bel di bagian depan stroller.
Diaper bag
Hadiah berupa diaper bag tentu akan sangat berguna dan bermanfaat bagi orang tua baru. Hal ini karena diaper bag dapat digunakan sebagai tempat untuk menyimpan maupun membawa berbagai macam barang kebutuhan bayi selama dalam perjalanan.
Swaddle
Kain bedong atau baby swaddle adalah kado yang cocok sebagai hadiah. Tak hanya membuat bayi nyaman saat digendong, kain bedong juga bisa memudahkan bunda saat momong bayi sambil menyusui. Kado satu ini bisa jadi pilihan tepat lantaran banyaknya model dan variasi bahan.
Popok Bayi Berkualitas
Memberikan kado berupa popok bayi mungkin terdengar lucu. Namun, sebagai kado, memberikan popok bayi untuk teman anda tentu bukanlah hal yang salah. Ya, meski teman Anda, bunda si kecil sudah menyiapkan popok, tetapi pemberian popok bayi sebagai kado untuk si kecil tentu akan sangat bermanfaat mengingat selama tahun pertama kehidupan bayi, penggunaan popok masih amat penting
Nah, sebagai salah satu rekomendasi kado popok bayi, Anda bisa membelikan MAKUKU SAP Diapers untuk teman Anda. MAKUKU SAP Diapers menggunakan struktur SAP (Super Absorbent Polymer) generasi terbaru yang membuat popok MAKUKU anti gumpal, berdaya serap tinggi, dan dapat mengunci cairan dengan baik.
Kemampuan ‘anti gumpal’ dari MAKUKU SAP Diapers dapat membuat gerak si kecil lebih nyaman dan stabil. Tak hanya itu, desain ‘super tipis’-nya popok ini juga dapat memberikan daya tampung cairan maksimal. MAKUKU SAP Diapers memiliki ketebalan hanya 1.6 mm, lebih tipis dibandingkan dengan popok lainnya yang memudahkan si kecil bergerak bebas dan bundanya tidak perlu khawatir si kecil akan mengalami masalah kulit, seperti lecet dan ruam popok.
Dengan desain ‘extra kering’, MAKUKU SAP Diapers tersusun dari kemampuan penyerapan yang lebih cepat dan sirkulasi udara baik yang menghasilkan popok tanpa ada osmosis balik.
Untuk kebutuhan popok bayi, pilihlah hanya yang terbaik, MAKUKU SAP Diapers dengan ketebalan super tipis dan daya serap tinggi!
Komen
250